Home > PSM

Jadwal Siaran Langsung Persib vs PSM, Laga Pembuka Piala Presiden

Stadion Si Jalak Harupat, Bandung - (foto by ANTARA)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Laga pembuka Piala Presiden 2024 antara Persib Bandung vs PSM Makassar dijadwalkan siaran langsung pada Jumat (19/7) sore.

Duel Persib vs PSM yang akan dihelat di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, bisa Anda saksikan via layar kaca Indosiar mulai pukul 16.00 Wita.

Pertandingan yang mempertemukan juara Liga 1 2022/23 dan Liga 1 2023/24 ini bakal dibuka langsung dan disaksikan oleh Presiden Joko Widodo.

Menghadapi Maung Bandung, pelatih PSM Bermardo Tavares memboyong 28 pemain. Tujuh diantaranya asing yaitu Yuran Fernandes, Adilson Silva, Latyr Fall, Nermin Heljita, Victor Luiz, Daisuke Sakai, dan Aloisio Neto.

Secara head to head, Pasukan Ramang superior atas Pangeran Biru di turnamen pramusim ini.

Persib dan PSM tercatat pernah bertemu sekali di Piala Presiden, tepatnya pada 26 Januari 2018. Kala itu, PSM menang 1-0 atas Persib lewat gol Bruce Djite di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Selain itu, dalam 4 pertemuan terakhir, PSM unggul catatan atas Persib. Bahkan, Juku Eja tak pernah kalah di markas Persib sejak 2021.

Jadwal Siaran Langsung Piala Presiden:

Jumat, 19 Juli 2024

16.00 Wita - Persib vs PSM

Stadion Si Jalak Harupat, Bandung

Live: Indosiar

Streaming: vidio.com