PSM Cup U-15: RMK Utama Academy Taklukkan Bassogi Soccer School 6-1

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Pertandingan antara RMK Utama Acedemy kontra Bassogi Soccer School menjadi pembuka dalam babak penyisihan hari keempat PSM Cup U-15 di.Lapangan Bosowa Sport Center (BSC), Rabu (12/6/2024).
RMK Utama Acedemy menggunakan kostum kuning kombinasi merah, sedangkan Bassogi Soccer School menggunakan seragam merah kombinasi emas.
RMK Utama Academy mengejutkan lawanmya Bassogi Soccer School pada menit awal. Dias, pemajn nomor punggung 55 RMK Utama Academy, langsung meluncurkan serangan ke gawang Bassogi pada detik ke-13 namum masih mampu ditahan Aidan Rabbani , penjaga gawang Bassogi Soccer School.
Tak berselang lama gawang Bassogi Soccer School akhirnya kebobolan bola yang ditendang pemain nomor punggung 11 Rahman di menit pertama. Skot menjadi 1-0 atas kemenangan RMK Utama Academy.
Gol bunuh diri pada menit 2:33 yang dilesakkan Ardiansah Hidayat, pemain nomor punggung 3 Bassogi Soccer School semakin membuat timnya tertinggal 2:0.
Bassogi Soccer School akhirnya membalas lewat tendangan bebas pemain nomor punggung 4, Fawwas Luthfi di menit 7:35 Skor pun menjadi 2-1.
Ritme permainan kedua tim menjadi lebih cepat. Dias dari RMK Utama Academy berhasil menciptakan peluang gola pada menit ke-9, namun bola melesak kua luar gawang Bassogi.
Namun tak berselang lama, kurang dari semenit dari peluang yang dociptakan Dias, Rahman, pemain RMK Utama Academy kembali berhasil membobol gawang Bassogi.
Pada menit ke-25, wasit pun meniup peluit panjang tanda pertandingan babak pertama telah usai dengan kedudukan skor RMK Utama Academy 3 vs 1 Bassogi Soccer School.
Pada babak kedua, pemain RMK Utama Academy nomor punggung 11, Rahman mencetak hattrick di menit ke-35. Bassogi tertinggal 3 gol untuk dapat menyamakan kedudukan.
Bebagai peluang gol tercipta bagi Bassogi di babak kedua ini, namun tak satu pun yang berhasil membobol gawang RMK Utama Academy.
Sementara para pemain RMK Utama Academy kembali membobol gawang Bassogi Soccer School dengan 2 gol, dilesakkan oleh Dias pemain nomor punggung 55 pada menit ke-48 dan dan ke-50. Skor 6-1 bertahan hingga peluit wasit berbunyi.RMK Utama Academy berhasil menaklukkan Bassogi Soccer School.
Manager RMK Utama Acdemy, Satria Sulaiman mengaku puas dengan permainan para pemain RMK Utama yang menhantarkan mereka memperoleh kemenangan besar.
"Alhamdulillah dari pertandingan tadi kita menang besar. Dari hasil evaluasi pertandingan pertama ada beberapa instruksi yang kita berikan Alhamdulillah para pemain menjalankan dengan baik," jelasnya.
Sedangkan pelatih Bassogi Soccer School mengaku tak berkecil hati. Ia pun mengatakan pada pertandingan selanjutnya pengalaman bermain bagi pemain cadangan mereka.
"Mungkin pada pertandingan selanjutnya kami akan memberikan kesempatan pada pemain cadangan kami," jelasnya.
PSM Cup 2024 U-15 telah berlangsung sejak Minggu 9 Juni dan dijadwalkan berakhir pada Minggu 16 Juni. Turnamen sepakbola ini disponsori oleh Hyundai Gowa, Honda, dan PSM Makassar. Juga didukung media partner Celebesmedia.id dan Tribun Timur.