Home > PSM

Jadwal Siaran Langsung Semifinal Piala Menpora 2021: PSM vs Persija

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Semifinal leg 1 antara PSM vs Persija, menjadi laga balas dendam bagi Macan Kemayoran yang kalah dari Pasukan Ramang pada fase Grup B Piala Menpora lalu.

Pertandingan PSM vs Persija akan dihelat di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Kamis malam (15/4/2021).

Stasiun televisi swasta Indosiar dijadwalkan menyiarkan langsung laga PSM vs Persipura sejak kick-off pada Pukul 21.30 Wita.

Sebelumnya diberitakan, Pasukan Ramang siap menghadapi Persija yang mengusung misi balas dendam. Hal itu diutarakan oleh pelatih PSM, Syamsuddin Batola dalam jumpa media jelang laga PSM vs Persija.

"Menghadapi babak semifinal ini, kemarin saya sudah mencoba lapangan (Stadion Maguwoharjo) waktu official training, kami melihat anak-anak sudah siap untuk menghadapi pertandingan besok," beber Syamsuddin, Rabu siang (14/4).

Jadwal Siaran Langsung Semifinal Piala Menpora 2021: 

15 April 2021

PSM vs Persija

Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Kick-off: 21.30 Wita

Live on Indosiar