Jadwal Pekan 14 Liga 1 2023/24: PSIS vs PSM

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - PSM Makassar akan menghadapi
PSIS Semarang pada pekan ke-14 Liga 1 2023/24 di Stadion Jatidiri, Semarang,
Sabtu (30/9/2023) sore.
Dari catatan head to head, Pasukan Ramang kalah tipis dari
Laskar Mahesa Jenar.
Sepanjang sejarah kompetisi di Indonesia, PSM sudah menghadapi
PSIS sebanyak 14 kali sejak 2004. Hasilnya, PSM menang 6 kali, imbang sekali,
dan tumbang 7 kali.
Menghadapi PSIS, PSM dalam kondisi kurang bugar karena
dihadapkan dengan jadwal padat di Liga 1 dan AFC Cup.
Usai melawan Borneo FC di pekan ke-13, pemain PSM hanya
punya tiga hari untuk melakukan recovery sekaligus persiapan kontra PSIS.
Berbeda dengan kubu lawan. PSIS punya waktu seminggu untuk persiapan
menjamu M Arfan, dkk. di Stadion Jatidiri.
Hingga pekan ini, PSM masih berkutat di papan tengah
klasemen atau di peringkat 9 dengan 18 poin, sementara PSIS di urutan 4 dengan
21 poin.
Jadwal Pekan ke-14 Liga 1 2023/24:
Sabtu, 30 September 2023
16.00 Wita – PSIS vs PSM
Stadion Jatidiri, Semarang