Hari Pertama Pendaftaran, Fadli Ananda dan Deng Ical Ambil Formulir di PKB

Ketua DPC PKB Makassar, Aris Muhammadia / foto: int

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - DPC PKB Kota Makassar sudah membuka proses penjaringan Pemilihan Walikota Makassar. Tahapan pendaftaran atau pengambilan dan pengembalian formulir akan berlangsung hingga 31 Oktober mendatang.

 

Seperti halnya terlihat di kantor DPC PKB Makassar, Rabu (9/10/2019) sore. Dua bakal calon mengambil formulir yakni dr Fadli Ananda dan juga Syamsu Rizal (Deng Ical).

 

Ketua DPC PKB Makassar, Aris Muhammadia, mengungkapkan, pihaknya sudah mulai membuka pendaftaran calon kepala daerah se Sulsel sejak 1 Oktober lalu. “Tapi kita di Makassar baru efektif membuka pendaftaran hari ini,” kata Aris.

 

Menurut Aris, setelah para bakal calon mengembalikan formulir, maka DPC menjadwalkan menggelar fit and propertest untuk kemudian hasilnya diusulkan ke Dewan Pimpinan Wilayah (DPW).

 

Mantan Wakil Bupati Soppeng yang akan maju kembali pada Pilbup Soppeng 2020 ini menambahkan, meski hanya memiliki satu kursi di DPRD Makassar, namun ia yakin PKB akan menjadi partai penentu bagi para kandidat untuk bisa memenuhi syarat usungan partai politik dalam Pilwalkot Makassar 2020 mendatang.