Airlangga Ingin Golkar Menang Mutlak di Indonesia Timur

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Partai Golkar menggelar Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Bidang Pemenangan Pemilu Wilayah Sulawesi Tahun 2022 di Hotel Claro Makassar, Jl AP Pettarani, Jumat (11/3/2022).

Rakornas ini dihadiri oleh seluruh legislator DPR RI, anggota DPRD provinsi, kabupaten, dan kota, serta seluruh kepala daerah yang merupakan kader Partai Golkar se Sulawesi dan Gorontalo.

"Acara ini pertama kali dilakukan di Sulawesi karena kita ingin menang mutlak di Indonesia Timur," ucap Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dalam sambutannya.

Bahkan, dihadapan seluruh hadirin, Ia mengaku hasil survei salah satu lembaga riset pemilu, elektabilitas partai Golkar Sulsel mengalami kenaikan.

"Saya dengar ada survei namanya Polmark. (Partai Golkar di) Sulsel (elektabilitasnya) sudah di atas 20 persen dan ini menjauh partai-partai lain," kata Airlangga Hartarto.

Meski demikian, ia mewanti-wanti para kader  partai Golkar untuk tidak terlena dengan hasil survei tersebut.

"Kita tetap harus waspada tetapi ini menunjukan bahwa Golkar jangkarnya ada di Sulsel oleh karena itu saya ingin mengajak segenap partai baik pimpinan anggota DPRD bahwa kita semua bertekad untuk memenangkan partai Golkar di 2024," harapnya.

Sehingga, ia meminta kepada seluruh kader dan legislator DPR RI, anggota DPRD provinsi, kabupaten, dan kota partai Golkar untuk berjuang meraih kemenangan pada Pilpres 2024 mendatang.

"Saudara-saudara anggota DPR RI, DPRD provinsi, DPR kabupaten/kota adalah ujung tombak partai Golkar. Kita mulai perjuangan ini," tegasnya.

Selain itu, ia juga meminta seluruh kader untuk mulai melakukan pendekatan dengan masyarakat bukan pendekatan kepada diri sendiri.

"Saya minta jangan seperti dimasa yang lalu masing-masing anggota DPR berjuang sendiri-sendiri saya tanya kapan partai Golkar akan menang?," ujarnya.

"Kita sudah berjuang dan selama ini sejak 2004 kita selalu posisi kedua (dibawah partai PDIP) dan 20 tahun adalah masa yang cukup, sudahlah kita selesai nomor dua. Mari bangkit menjadi nomor satu," tegas Airlangga.

"Kita gas pol tidak pakai rem, ingat masa muda selama janur kuning belum melengkung kita berjuang terus," tandasnya.

Bahkan, Menko Perekonomian RI ini juga mengaku akan memanaskan mesin partainya untuk memenangkan kontestasi politik 2024. "Seluruh ormas kita hidupkan, mesin kita panaskan," pungkasnya.

Laporan: Darsil Yahya