MULIA Target Peroleh Suara Lebih dari 50 Persen di Pilwalkot Makassar

Calon Walikota Makassar Muanfri Arifuddin - (foto by Akbar)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar, Munafri Arifuddin - Aliyah Mustika Ilham (MULIA) target memperoleh suara lebih dari 50 Persen untuk dapat memenangkan pertarungan sengit di Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Makassar.

Hal tersebut ia sampaikan setelah mengikuti rangkaian acara rapat pleno terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor urut Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar di Hotel Claro, Senin (23/4/2024).

"Target Kita harus lebih dari 50 persen kan supaya bisa lebih dominan, " ukjar Appi kepada Awak Media setelah Pengundian dan Penetapan Nomor Urut. 

Setelah mendapatkan nomor urut 1 pada Pilwalkot Makassar, pasangan MULIA mengaku senang dengan hasil pengundian nomor urut tersebut. 

" Saya menyampaikan kita mendapatkan nomor urut 1. Setiap pertandingan, setiap kompetisi yang terbaik adalah yang akan menjadi nomor 1, mulai detik ini kita sosialisasi kan nomor 1 ini di seluruh pelosok kota Makassar, dan kita menangkan Pilwalkot Makassar ini, " ucap Appi. 

Rencana selanjutnya pasca penetapan nomor urut, sembari menunggu jadwal kampanye dari KPU, Paslon MULIA mengagendakan untuk melakukan konsolidasi terlebih dahulu dengan seluruh tim pemenangan, dan seluruh tim relawan untuk mensosialisasikan nomor 1.

" Mengkonsolidasikan semua kepada seluruh tim , dan seluruh relawan yang kita miliki untuk mensosialisasikan nomor 1 harus langsung identik, nomor 1 sama dengan MULIA , nomor 1 Munafri Arifuddin dan Ibu Aliyah, seperti itu," ujarnya. 

Diberitakan sebelumnya, KPU Makassar telah menggelar rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut paslon wali kota dan wakil walikota pada Pilwalkot Makassar 2024. Tiap paslon kini memiliki nomor urutnya masing-masing.

Munafri Arifuddin - Aliyah Mustika Ilham (MULIA) mendapatkan nomor urut 1, Andi Seto Gadhista Asapa - Rezki Mulfiati Lutfi (SEHATI) nomor urut 2, Indira Jusuf Ismail - Ilham Ari Fauzi Amir Uskara (INIMI) nomor urut 3, dan Amri Arsyid - Abdul Rahman Bando (AMAN) nomor urut 4.

Untuk diketahui, Appi-Aliyah diusung Golkar, Demokrat, Perindo, Hanura, Ummat, dan PBB. Kemudian, Seto-Rezki pada Pilwalkot Makassar diusung Gerindra, NasDem, PAN, dan PSI. Lalu, Indira-Ilham diusung PKB, PPP, dan PDIP. Sementara, Amri-Rahman diusung PKS.

Laporan: Riski