Ketua PSSI Harap Timnas U23 Raih Hasil Terbaik di SEA Games Filipina
CELEBESMEDIA.ID, Jakarta – Rombongan Timnas U-23 berangkat
ke Filipina untuk berjuang di SEA Games 2019 melalui Bandara Udara
Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Kamis (21/11/2019) pukul 13.45
WIB. Rombongan menggunakan pesawat udara Philippines Airlines.
Pelatih Timnas U23, Indra Sjafri, membawa 20 pemain
terbaiknya yang dalam kondisi siap tempur. Dua di antaranya adalah pemain PSM
Makassar, Asnawi Mangkualam dan Firza Andika.
Sebelum berangkat, Ketua PSSI, Mochamad Iriawan, melepas
skuat Garuda Muda di Hotel Sultan, Jakarta. Iwan Bule, sapaan akrabnya, menaruh
harapan terbaiknya bagi Timnas U-23 di ajang SEA Games 2019.
"Sebagai ayah untuk anak-anaknya, saya mengharapkan
hasil terbaik bagi Indonesia di SEA Games. Doa, motivasi dan spirit saya
menyertai para pemain, semoga pengorbanan dan usaha mereka meraih emas dapat
terkabulkan," ucap Iriawan seperti dilansir dari situs resmi PSSI.
Di SEA Games 2019, Indonesia berada di Grup B bersama
Thailand, Vietnam, Laos, Singapura dan Brunei Darussalam. Di laga pertama, Indonesia
langsung menghadapi tim kuat Thailand pada 26 November 2019 nanti.