Piala Dunia 2022: Head to Head Belanda vs Ekuador

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Pertandingan ekuador">Belanda vs Ekuador bisa disebut partai penentuan juara grup A. Laga ekuador">Belanda vs Ekuador akan dihelat di Stadion Internasional Khalifa, Sabtu (26/11/2022) Pukul 00.00 Wita.

Kemenangan pada pertandingan ini akan membuat Belanda atau Ekuador sebagai juara grup, dan menjadikan tim pertama yang lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Pasalnya, kedua tim sama-sama meraih kemenangan pada pertandingan pertamanya. Belanda mengalahkan Senegal 2-0, sementara Ekuador menang dengan skor sama saat melawan Qatar.

Dalam catatan pertemuan, kedua tim sudah pernah bertemu dua kali dalam laga persahabatan. Belanda menang 1-0 pada 2006, dan kemudian imbang 1-1 pada 2014.

De Oranje unggul dalam catatan lima pertandingan terakhir, yakni empat kali menang dan satu kali imbang.

Sementara La Tricolor meraih tiga kali hasil seri dan hanya dua kali memperoleh kemenangan.

Head to Head ekuador">Belanda vs Ekuador

2 Pertemuan Terakhir ekuador">Belanda vs Ekuador

18/05/2014 - ekuador">Belanda vs Ekuador (1-1)

01/03/2006 - ekuador">Belanda vs Ekuador (1-0)

5 Laga Terakhir Belanda

12/06/2022 - Belanda vs Polandia (2-2)

15/06/2022 - Belanda vs Wales (3-2)

23/09/2022 - Polandia vs Belanda (0-2)

26/09/2022 - Belanda vs Belgia (1-0)

21/11/2022 - Senegal vs Belanda (0-2)

5 Laga Terakhir Ekuador

12/06/2022 - Ekuador vs Tanjung Verde (1-0)

24/09/2022 - Arab Saudi vs Ekuador (0-0)

27/09/2022 - Jepang vs Ekuador (0-0)

13/11/2022 - Ekuador vs Irak (0-0)

20/11/2022 - Qatar vs Ekuador (0-2)

Prediksi susunan pemain

Belanda (3-4-1-2): Andries Noppert (kiper); Matthijs de Ligt, Virgil van Dijk, Nathan Ake (belakang); Denzel Dumfries, Frenkie de Jong, Steven Berghuis, Daley Blind; Cody Gakpo (tengah); Memphis Depay, Steven Bergwijn (depan)

Ekuador (4-4-1-1): Hernan Galindez (kiper); Angelo Preciado, Felix Torres, Piero Hincapie, Pervis Estupinan (belakang); Gonzalo Plata, Moises Caicedo, Sebas Mendez, Romario Ibarra; Jeremy Sarmiento (tengah); Enner Valencia (depan)