Bungkam Bahrain, Timnas Indonesia Jaga Peluang ke Piala Dunia

Rizky Ridho dibayangi pemain Bahrain - (foto by @timnasindonesia/instagram)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Bahrain dalam laga lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (25/3), Skuad Garuda menang 1-0.

Sejak peluit kick-off dibunyikan oleh wasit, Timnas Indonesia langsung tampil menyerang. Mereka menguasai jalannya pertandingan di tujuh menit awal.

Bahrain kemudian perlahan keluar dari tekanan dan sesekali membangun serangan ke area pertahanan Skuad Garuda.

Di menit 15, Tom Haye mendapat peluang emas lewat tendangan bebas. Namun, sepakannya dari sisi kiri mampu ditepis kiper Bahrain Ebrahim Lutfalla.

Jay Idzes dkk akhirnya bisa memecah kebuntuan pada menit 24. Lewat kerja sama apik, Ole Romeny berhasil mencetak gol setelah memanfaatkan umpan matang dari Marselino Ferdinan.

Di sisa babak pertama, Bahrain mencoba menyamakan kedudukan. Namun tim berjuluk The Reds itu gagal menembus rapatnya pertahanan Indonesia.

Usai turun minum, kedua tim langsung tancap gas. Indonesia dan Bahrain saling jual beli serangan.

Baru dua menit berjalan Timnas Indonesia mendapat peluang. Namun Marselino yang sudah berhadapan dengan kiper Bahrain gagal memanfaatkan umpan crossing Kevin Diks.

Semenit kemudian, giliran gawang Indonesia yang nyaris kebobolan. Kemelut yang terjadi di lini pertahanan Garuda, membuat kiper Maarten Paes mati langkah.

Untungnya, Rizky Ridho sigap membuang bola yang sudah mengarah ke gawang Timnas Indonesia.

Di menit 62 Bahrain mendapat peluang emas. Tapi tendangan Ahmed Bughammar melambung di atas gawang Paes.

Lima menit berselang, Marselino nyaris menggandakan keunggulan Timnas Indonesia. Sayangnya tendangannya juga melambung tinggi.

Pada menit 78 Timnas Indonesia kembali mendapat peluang emas, tapi lagi-lagi gagal dimanfaatkan dengan baik. Tendangan Eliano Reijnders melambung, padahal sudah berhadapan dengan kiper Bahrain.

Di sisa waktu babak kedua, Bahrain gagal menciptakan gol balasan, sehingga membuat Timnas Indonesia mengamankan tiga poin.

Hasil ini mengokohkan Indonesia di peringkat keempat dengan koleksi 9 poin, sementara Bahrain di posisi kelima dengan 6 poin.

Susunan Pemain Indonesia vs Bahrain

Indonesia (5-3-2): Maarten Paes (kiper); Jay Idzes, Rizky Ridho, Justin Hubner, Calvin Verdonk, Kevin Diks (belakang); Tom Haye, Joey Pelupessy, Marselino Ferdinan (tengah); Ole Romeny, Ragnar Oratmangoen (depan)

Pelatih: Patrick Kluivert

Bahrain (4-2-3-1): Ebrahim Lutfalla (kiper); Waleed Al Hayam, Sayed Baqer, Ahmed Bughammar, Abdulla Al Khalasi (belakang); Kamil Al Aswad, Sayed Dhiya, Mahdi Al Humaidan, Mohamed Jasim, Ali Madan (tengah); Mahdi Al Jabar (depan)

Pelatih: Dragan Talajic