Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026: Indonesia vs Brunei

Pemain Timnas Indonesia - (foto by PSSI)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Timnas Indonesia akan melawan Brunei Darussalam pada Kualifikasi Piala Dunia 2026. Laga kedua tim dijadwalkan tanggal 12 dan 17 Oktober dengan sistem kandang dan tandang.

Kepastian ini seusai drawing yang dilakukan di kantor Konfederasi Sepakbola Asia (AFC), Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (27/7).

Skuad Garuda akan lebih dahulu menjamu Brunei Darussalam pada 12 Oktober. Selanjutnya, giliran Timnas Indonesia dijamu Brunei pada 17 Oktober mendatang.

Timnas Indonesia harus menjalani babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 karena berada di peringkat ke-28 ranking FIFA level Asia. Di mana, peringkat ke-27 dan 46 ranking FIFA level Asia harus melakoni fase ini.

Dalam undian, Indonesia berada di pot 1 bersama Hong Kong, Taiwan, Maladewa, Yaman, Afghanistan, Singapura, Myanmar, Nepal, dan Kamboja.

Nantinya, 10 pemenangan babak pertama melenggang ke babak kedua untuk bergabung dengan 26 tim yang lolos langsung. Total 36 tim dipecah ke dalam 9 grup yang terdiri masing-masing empat tim.

Pada babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia bila menang atas Brunei Darussalam akan bersama dengan Irak, Vietnam, dan Filipina di grup F. 

Kemudian 18 tim yang terdiri dari pemenang dan runner-up grup di babak kedua akan lolos ke babak ketiga. Pada fase ini, akan ada tiga grup yang berisi enam tim untuk berlaga home and away round robin.

Pada babak keempat, enam tim yang lolos ke babak ketiga akan dibagi ke dalam dua grup masing-masing tiga tim untuk tampil dalam pertandingan round robin. Pemenang grup otomatis akan lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.

Bagi para runner up grup, mereka akan menjalani babak kelima kualifikasi menghadapi negara dari konfederasi lain dalam play-off.

Sumber: PSSI