SELEKSI TIMNAS U-17 : 34 Pemain Terbaik Akan Dibawa TC ke Jerman
CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) tengah mencari talenta muda terbaik yang bisa memperkuat Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2023.
Salah satu yang dilakukan PSSI adalah menggelar seleksi di 12 kota di Indonesia, termasuk Kota Makassar. Tujuannya agar para pemain-pemain berbakat di daerah bisa terjaring.
Wakil Ketua Umum PSSI, Zainuddin Amali mengatakan, seluruh pemain hasil seleksi di daerah akan dibawa ke Jakarta untuk mengikuti seleksi final.
"Nanti hasil seleksi dari daerah akan dibawa lagi ke Jakarta. Mudah-mudahan banyak yang bisa masuk dari seleksi di sini (Makassar)," katanya, Minggu (30/7/2023).
Saat ini Timnas Indonesia U-17 sudah terbentuk dan mayoritas pemainnya adalah yang menjuarai Piala AFF U-16 2022 lalu.
Zainudin Amali didampingi Komisaris PSM Andi Suruji - (foto by Akbar)
Namun PSSI memberlakukan sistem promosi degradasi. Jika ditemukan ada pemain yang lebih baik dari hasil seleksi, maka dia akan memperkuat Garuda Muda di Piala Dunia U-17.
"Kita memang ada tim yang sudah terbentuk namun di sini kita akan melakukan promosi dan degradasi. Pemain yang terbaik akan kita pilih nantinya," jelas Zainuddin Amali.
Ia menambahkan, hanya 34 pemain yang akan dibawa untuk menjalani TC bersama Timnas U-17 Indonesia di Jerman pada September mendatang.
Pemain yang akan dibawa merupakan gabungan dari hasil seleksi dan pemain yang sudah ada atau tengah mengikuti pemusatan latihan di Jakarta.
"Hasil akhirnya itu nanti 34 pemain. Itu yang akan kita bawa TC ke Jerman. Tetapi semua pemain yang sudah masuk dalam kriteria tapi tidak dibawa, tetap kita simpan karena kita tidak tahu nanti dalam perjalanannya seperti apa," terangnya.
Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) itu berharap pemain-pemain bagus yang terpilih bisa menjadi andalan tim Merah Putih di masa depan.
Laporan : Wahyu Saputra