Soal Nasib Liga 1 2021, APPI Kirim Surat Terbuka ke Presiden Jokowi
CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI) mengirimkan surat terbuka kepada Presiden Joko Widodo pada Kamis (29/7/2021), terkait nasib kompetisi tanah air musim ini.
Surat terbuka kepada Presiden Jokowi itu merupakan tindak lanjut pertemuan seluruh pemain perwakilan dari setiap klub Liga 1 pada Jumat lalu (23/7).
Surat terbuka ini dibuat dan ditandatangani oleh perwakilan dari seluruh pemain yang menyatakan aspirasi dan keinginan mereka ke Presiden, untuk membukakan jalan agar kompetisi sepakbola segera bergulir kembali.
"Bapak Presiden yang kami hormati, izinkan kami, para pesepakbola profesional Indonesia menyampaikan kegelisahan kami selama 16 bulan ini dikarenakan tidak adanya kompetisi sepakbola, sebuah penghidupan bagi kami karena bermain sepakbola bukan hanya sekedar hobi yang dibayar, namun merupakan sebuah profesi yang memberikan kehidupan," bunyi paragraf pembuka surat itu.
Surat terbuka ini ditandatangani oleh Firman Utina (Presiden APPI), Andritany Ardhiyasa (Wapres APPI) dan perwakilan pemain Johan A Alfarizi (Arema FC), Wawan Hendrawan (Bali United), Awan Setho (Bhayangkara FC), Javlon Guseynov (Borneo FC), Bayu Gatra (Madura United), M Syaifuddin (Persebaya), Dwi Kuswanto (Persela), Ahmad Jufriyanto (Persib), Maman Abdurrahman (Persija), Andri Ibo (Persik), Ian Louis Kabes (Persipura), Muklis Nakata (Persiraja), Agung Prasetyo (Persita), Adhitya Harlan (Barito Putera), Firza Andika (Persikabo), Joko Ribowo (PSIS), Zulkifli Syukur (PSM), serta Bagus Nirwanto (PSS).