Tim 722 Golf Club Kendari Rajai Turnamen Samata Amateur InterClub

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Golfer 722 Golf Club dari Kendari, Sulawesi Tenggara merajai turnamen Samata Amateur InterClub yang digelar dua hari di dua lapangan golf, Tonasa dan Padi Valley.

Dalam nomor tim, 722 GC merebut juara pertama dan juara kedua. Sedangkan juara ketiga diraih Persatuan Golf Angkatan Laut (PGAL) Makassar. 

Turnamen Samata InterClub digelar secara berkala oleh Samata Golf Club. Tahun ini merupakan kali keempat pergelarannya dan diselenggarakan di dua lapangan golf, yakni Tonasa pada Sabtu (3/4) dan di Padi Valley (4/4). 

Samata Golf Club diketuai Yunan Yunus Kadir yang baru saja terpilih dan dilantik sebagai Ketua Pengprov PGI Sulsel. 

Menurut Ketua Panitia, Herman Agus, sebanyak 32 klub yang turut ambil bagian dengan menurunkan 192 golfer. Klub golf yang ikut, bukan saja dari Makassar tetapi juga dari provinsi lain seperti Kalimantan Timur dan Sulawesi Selatan.

Kali ini golfer-golfer Makassar harus mengakui keunggulan golfer daerah lain, seperti 722 GC yang mendulang juara. 

Selain meraih dua juara di grup (tim), 722 GC juga menempatkan golfernya Asdian merebut Best Net Overall. Sedangkan Best Gross Overall disabet Akwan, pegolf Soroako. 

Di flight A, 722 GC menempatkan Kasmin sebagai juara pertama dan H Ridho juara di flight B. 

Yunan Yunus Kadir menyatakan cukup puas menyelenggarakan kegiatan ini, apalagi munculnya pegolf wajah baru dan masih usia muda. 

Ia menyatakan akan terus menggelar turnamen Samata  InterClub dan terus mengupayakan peningkatan kualitas pertandingan. 

"Tentu saja kita harus ditunjang kondisi lapangan yang semakin baik," katanya.