Piala Dunia 2022: Head to Head Belanda vs Amerika Serikat

Pemain Belanda - (foto by @fifaworldcup/instagram)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Belanda jumpa Amerika Serikat pada babak 16 besar Piala Dunia 2022. Duel itu akan digelar di Stadion Internasional Khalifa, Qatar, Sabtu (3/12/2022)  Pukul 23.00 Wita.

Belanda mencapai 16 besar setelah finis di puncak Grup A usai mengalahkan juara Piala Afrika Senegal 2-0, tuan rumah Qatar 2-0 dan seri 1-1 melawan Ekuador.

Amerika Serikat mencapai babak knockout setelah menjadi runner up Grup B di bawah Inggris setelah mengalahkan Iran, dan imbang baik melawan Inggris maupun Wales.

Dalam rekor pertemuan kedua tim, Belanda masih mengungguli Amerika Serikat. De Oranje mengemas 4 kemenangan dan hanya kalah satu kali.

Amerika Serikat menang 4-3 atas Belanda pada pertemuan terakhir keduanya pada 2015 silam.

Head to Head Belanda vs Amerika Serikat

5 Pertemuan Terakhir Belanda vs Amerika Serikat

05/06/2015 - Belanda vs Amerika Serikat (3-4)

03/03/2010 - Belanda vs Amerika Serikat (2-1)

18/02/2004 - Belanda vs Amerika Serikat (1-0)

19/05/2002 - Amerika Serikat vs Belanda (0-2)

21/02/1998 - Amerika Serikat vs Belanda (0-2)

5 Laga Terakhir Belanda

29/11/2022 - Belanda vs Qatar (2-0)

25/11/2022 - Belanda vs Ekuador (1-1)

21/11/2022 - Senegal vs Belanda (0-2)

26/09/2022 - Belanda vs Belgia (1-0)

23/09/2022 - Polandia vs Belanda (0-2)

5 Laga Terakhir Amerika Serikat

30/11/2022 - Iran vs Amerika Serikat (0-1)

26/11/2022 - Inggris vs Amerika Serikat (0-0)

22/11/2022 - Amerika Serikat vs Wales (1-1)

27/09/2022 - Arab Saudi vs Amerika Serikat (0-0)

23/09/2022 - Jepang vs Amerika Serikat (2-0)

Prediksi susunan pemain Belanda vs Amerika Serikat

Belanda (3-4-3): Andries Noppert (kiper); Jurrien Timber, Virggil van Dijk, Nathan Ake (belakang); Denzel Dumfries, Marten de Roon, Frenkie de Jong, Daley Blind (tengah); Davy Klaassen; Cody Gakpo, Memphis Depay (depan)

Amerika Serikat (4-3-3-): Matt Turner (kiper); Sergino Dest, Cameron Carter-Vickers, Tim Ream, Antonee Robinson (belakang); Weston McKennie, Tyler Adams, Yunus Musah (tengah); Timothy Weah, Josh Sargent, Christian Pulisic (depan)