SELEKSI TIMNAS U-17 : Rado Wayeni, Anak Papua yang Ikut Seleksi di Makassar

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Rado Wayeni adalah salah satu dari ratusan peserta seleksi Timnas U-17 Indonesia di Kota Makassar.
Rado Wayeni datang bersama pelatihnya dari Kota Serui, Kepulauan Yapen, Papua. Ia menempuh perjalanan selama kurang lebih 2 hari dengan menggunakan kapal laut dan sekali naik pesawat.
Ia datang jauh-jauh dari tanah Papua demi bisa mewujudkan mimpinya membela Timnas.
Ia mengaku suka sepakbola sejak kecil. Mulai berlatih dari SD dan berharap bisa memperkuat Timnas Indonesia dikemudian hari.
Kesempatan itu akhirnya hadir setelah PSSI menggelar seleksi Timnas U-17 di 12 kota di Indonesia, salah satunya di Kota Makassar.
"Saya suka sepakbola sejak dari kecil masih SD. Dari Serui ke sini berdua sama pelatih," katanya kepada CELEBESMEDIA, Sabtu (29/7/2023).
Ia mengaku banyak belajar sepakbola secara mandiri karena fasilitas yang ada di daerahnya masih terbatas.
Dukungan orangtua dan semangatnya yang tinggi membuat Ia hadir pada Seleksi Pemain Timnas U-17 di Kota Makassar.
"Kita datang jauh-jauh ke sini karena saya ingin sekali memperkuat Indonesa. Itu mimpi saya dari kecil dan semoga bisa terwujud lewat seleksi ini," harapnya.
Setelah hasil verifikasi berkas, Rado Wayeni dinyatakan memenuhi syarat untuk mengikuti seleksi pada Minggu (30/7) di Lapangan Bosowa Sport Center.
Ia bersama para pemain lain yang dinyatakan lolos administrasi dan persyaratan tinggi badan. Rado akan bermain dan dipantau pihak PSSI dan beberapa legenda Timnas Indonesia.
Laporan: Wahyu Saputra