Argentina vs Brasil, La Albiceleste Akhiri Penantian 28 Tahun
CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Argentina mengakhiri penantian 28 tahun untuk menjadi juara Copa America. La Albiceleste mengangkat trofi usai mengalahkan Brasil di Stadion Maracana, Rio de Janeiro, Minggu pagi (11/7/2021).
Bertanding di hadapan pendukungnya sendiri, Brasil tidak mampu menundukkan Argentina. Sebaliknya, pasukan Lionel Scaloni berhasil unggul di menit ke-22 lewat gol Angel di Maria.
Unggul 1-0, Argentina tidak mengendurkan tempo permainannya. Mereka mampu mengimbangi taktik Tim Samba.
Namun, hingga peluit akhir pertandingan dibunyikan wasit, tak ada lagi gol yang tercipta. Kemenangan ini sekaligus mengakhiri penantian panjang Lionel Messi.
Susunan pemain Argentina vs Brasil
Argentina (4-4-2): Martinez (kiper); Montiel, Romero, Otamendi, Acuna (belakang); De Paul, Paredes, Di Maria, Lo Celso (tengah); Messi, Martinez (depan)
Pelatih: Lionel Scaloni
Brasil (4-3-3): Ederson (kiper); Silva, Marquinhos, Danilo, Lodi (belakang); Casemiro, Paqueta, Fred (tengah); Richarlison, Everton, Neymar (depan)
Pelatih: Adenor Leonardo Bacchi