Marc Klok Ingin Kalahkan PSM, Meski Punya Kenangan Manis

Marc Klok - (foto by LIB)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Gelandang Persib Bandung, Marc Klok berharap bisa mencetak gol ke gawang mantan timnya PSM Makassar.

Laga pekan ke-21 Liga 1 2024/25 antara Persib vs PSM tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Sabtu (1/2). Duel tersebut kick-off pukul 20.00 Wita.

Laga ini menjadi pertandingan yang spesial bagi Klok. Pasalnya, gelandang bernomor punggung 23 itu sempat berseragam PSM dan dua musim terakhir selalu cetak gol ke mantan klubnya ini.

Di Liga 1 2023/24 dia cetak gol saat melawat ke markas PSM, 22 Juli 2023. Sayang saat itu timnya kalah, tuan rumah menang 4-2.

Begitu juga saat tandang pada musim 2022/2023, dia cetak gol tapi Persib kalah 5-1. Tapi untuk laga besok malam, Klok berharap bisa cetak gol, namun Persib menang. 

"Fakta yang spesial kalau saya selalu cetak gol jika lawan PSM. Semoga besok lagi. Tapi yang paling penting adalah kami menang dan tetap di puncak," kata Klok dalam pre match press conference di Stadion GBLA, Jumat (31/1).

Di luar laga besok, Klok akui banyak hal manis saat berada di Makassar. Dia bersyukur banyak hal indah bisa didapatkannya bersama tim pertamanya di Indonesia tersebut.

"Saya pikir selalu spesial bermain melawan mantan tim, saya punya banyak memori yang bagus di sana. Tetapi, saya selalu ingin menang di setiap pertandingan (kesampingkan sementara momen indah bersama PSM)," pungkasnya.

Sumber: LIB