Kalah Telak dari PSM, Ini Kata Pelatih Persipura
CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Persipura Jayapura harus pulang
tanpa poin setelah kalah telak 0-4 atas PSM Makassar di Stadion Andi
Mattalatta, Makassar, Senin malam (18/11/2019), dalam laga tunda pekan ke-4
Liga 1 2019.
Pelatih Persipura Jacksen F Tiago mengakui skuatnya sulit
mengembangkan permainan karena tuan rumah bermain cukup solid.
Selain itu, kekalahan ini juga didapat timnya karena
permainan anak asuhnya tidak berjalan sesuai rencana, sementara PSM tampil
agresif sepanjang pertandingan.
“Dua gol awal PSM itu terjadi karena pemain kehilangan
konsentrasi,” ungkap Jaksen dalam jumpa media usai pertandingan.
Jacksen menyebut secara keseluruhan dari penampilan tim di
lapangan, PSM memang layak memenangkan pertandingan. Absennya Boaz Salosa dinilai
ikut berpengaruh terhadap permainan Persipura.
“Kami akan melakukan evaluasi tim demi tampil lebih baik di
pertandingan selanjutnya,” tambahnya.
Kekalahan ini memperpanjang catatan minor Persipura yang
belum pernah menang dalam tiga laga terakhirnya.