Persib Bandung Akan Ikuti Turnamen Pramusim di Malaysia

Pemain Persib - (foto by Liga-indonesia.id)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Persib Bandung mulai menatap musim 2020. Mayoritas pemain yang masih memiliki kontrak hingga akhir Januari dan Februari, membuat tim manajemen dan pelatih masih memiliki waktu untuk evaluasi.

Pelatih Persib, Robert Alberts, pun mulai menyusun rencana dengan menentukan tanggal berlatih kembali pada Januari nanti. Skuat Maung Bandung diliburkan mulai 24 Desember dan akan berkumpul pada 9 Januari 2020.

Dilansir CELEBESMEDIA.ID dari laman resmi Liga Indonesia, beberapa pemain yang tampil penuh pada musim 2019 akan mendapat libur tambahan seperti Febri Hariyadi, Supardi, Ardi Idrus, I Made Wirawan serta tiga pemain asing Ezechiel N'Douasel, Nick Kuipers, dan Omid Nazari.

"Kami akan mulai (berkumpul) tanggal 9 dan memulai latihan tanggal 10. Untuk pemain yang bermain penuh musim ini seperti Febri, Supardi, Ardi, atau Made, dan juga para pemain asing mereka baru akan datang tanggal 20 [Januari]," terang Robert.

"Jadi kami secara resmi akan mulai berlatih dengan pemain penuh pada 22 Januari. Kami akan latihan dengan skuad penuh pada tanggal 22," lanjutnya.

Persib juga dikabarkan akan kedatangan lima pemain baru yang akan diuji dalam sebuah turnamen di Malaysia. Robert pula akan memboyong para pemain yang jarang diturunkan ke sana.

"Kami mulai melihat kedepan untuk bertanding di turnamen dan akan memainkan pemain yang tidak banyak mendapat menit bermain musim ini. Pemain baru juga akan datang nanti," bebernya.