Presiden Palestina Desak Penarikan Total Pasukan Israel dari Gaza
CELELEBESMEDIA.ID, Makassar - Presiden Palestina Mahmoud Abbas menyerukan penarikan total pasukan Israel dari Jalur Gaza dan agar Otoritas Palestina (PA) dapat mengambil alih kendali wilayah tersebut.
Presiden juga menyoroti meningkatnya aksi militer Israel di Tepi Barat, termasuk Yerusalem Timur. Seperti kekerasan oleh pemukim ilegal, pembunuhan, penggerebekan di kota, desa, dan kamp pengungsi Palestina, serta perluasan permukiman yang terus dilakukan, demikian yang dikutip dari Antara, Senin (16/12).
Abbas menekankan pentingnya pelaksanaan Resolusi Dewan Keamanan PBB 2735 yang menyerukan baku tembak segera dihentikan, penarikan pasukan Israel dari Gaza, dqan percepatan pengiriman bantuan kemanusiaan guna mencegah bencana besar yang semakin mendekat.
Selain itu, Abbas juga meminta dukungan internasional terhadap upaya Palestina untuk mendapatkan keanggotaan penuh di PBB, serta pengakuan global yang lebih luas atas kedaulatan Palestina sebagai sebuah negara.
Sementara Indonesia tetap pada sikapnya menekan Israel agar mematuhi gencatan senjata di jalur Gaza.
menegaskan pentingnya peran komunitas internasional untuk terus menekan Israel mematuhi gencatan senjata di Jalur Gaza yang akan menghentikan pertumpahan darah rakyat Palestina dan mencegah kehancuran Gaza yang lebih besar.
Pasalnya, menurut Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu) RI Arrmanatha Nasir, berbagai resolusi PBB yang menyerukan gencatan senjata segera dan perlindungan warga sipil di Gaza hingga kini tak diindahkan maupun diimplementasikan Israel.
Sumber: Antara