China Ajukan Syarat Bagi Media Asing yang Meliput Winter Olympic

CELEBESMEDIA.ID, Beijing - Sebanyak 2500 reporter dan fotografer sudah mengajukan permohonan liputan ajang Olimpiade Musim Dingin atau Winter Olympic 2022 di Beijing.
Otoritas China pun mempersilakan awak media asing meliput ajang empat tahunan itu, termasuk Paralympic. Namun ada syarat yang diminta China agar media asing mematuhinya selama melakukan peliputan.
"Namun, kami dengan tegas menentang politisasi olahraga, menentang bias ideologis terhadap China, dan menentang distorsi dan pencemaran nama baik China dan Olimpiade Musim Dingin Beijing dengan berita palsu dan disinformasi atas nama kebebasan pers," kata juru bicara Kementerian Luar Negeri China, Wang Wenbin di Beijing, sebagaimana yang dilansir dari Antaranews, Jumat (5/11/2021).
Pernyataan tersebut untuk menanggapi juru bicara Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Ned Price yang mendesak China menjamin keamanan jurnalis dan bisa menjalankan tusasnya dengan bebas, termasuk Winter Olympic.
"Kami berulang kali mengatakan bahwa pewarta asing yang teregistrasi di China dapat meliput ajang tersebut sesuai persyaratan dalam undang-undang kebijakan pengendalian COVID-19," ujar Wang.
Bahkan pihaknya menjamin kebebasan pelaporan dan bantuan fasilitas lain kepada media asing.
Wang mendesak AS untuk menghormati semangat Olimpiade demi kemajuan olahraga dan terlindunginya kepentingan para atlet dari AS dan negara lain.
"Praktikkan motto Olimpiade tentang kebersamaan dan hentikan pernyataan yang tidak bertanggung jawab," katanya mengingatkan.