Meski Dilarang, Siswa SMAN 11 Makassar Tetap Konvoi dan Coret Baju

Siswa SMAN 11 Makassar berkonvoi usai mengikuti UNBK, Senin (8/4/2019) - (foto by Ariani)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Meski dilarang oleh Dinas Pendidikan (Disdik) Sulawesi Selatan dan pihak sekolah, beberapa siswa yang telah mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) pada Senin (8/4/2019), tetap melakukan konvoi dan aksi coret-coret baju.

Hasil pantauan tim liputan CELEBESMEDIA.ID, para siswa yang diketahui berasal dari SMA Negeri 11 Makassar ini melakukan selebrasi dengan konvoi sepeda motor karena telah menyelesaikan UNBK.

Mereka melintas di sejumlah jalan protokol di Makassar, seperti di sepanjang jalan Andi Mappaoddang, Jl Veteran, Jl Jenderal Sudirman, Jl Dr Sam Ratulangi hingga ke Jl Kakatua dan Jl Cendrawasih.

“Sebenarnya mereka sudah dilarang untuk berkonvoi dan mencorat-coret baju, tapi namanya juga anak-anak meski telah dilarang mereka tetap melakukannya,” ujar Kepala Sekolah SMAN 11 Makassar, Harpansah.

Ia menambahkan, jika sebenarnya pihak sekolah sudah mengimbau kepada para siswa bahkan sebelum UNBK berlangsung.

“Sebelum ujian sudah kita himbau jangan corat-coret baju lebih baik diserahkan pada mereka yang masih membutuhkan, tapi mungkin ini sebagai luapan kegembiraan mereka meski dilarang,” tutupnya.