11.922 Lulusan SD Tak Bisa Ditampung SMP Negeri di Makassar

Kepala Disdik Makassar, Abdul Rahman Bando - (foto by Ariani)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Dinas Pendidikan Kota Makassar sedang mempersiapkan ppdb">Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SD dan SMP tahun 2019.

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Makassar, Abdul Rahman Bando, mengatakan pendaftaran PPDB untuk jalur zonasi, prestasi dan domisili resmi buka pada tanggal 24 hingga 30 Juni 2019 mendatang.

“Untuk Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) kita siapkan kuota sebanyak 13.500 orang,” kata Abdul Rahman saat ditemui CELEBESMEDIA.ID, Jumat (21/6/2019).

Kuota tersebut, lanjut Rahman, merupakan 50 persen dari jumlah lulusan Sekolah Dasar (SD) yakni sebanyak 25.422. Jumlah kuota yang diperuntukkan SMPN tersebut, hanya setengah lantaran jumlah SMPN yang dimiliki Pemerintah Kota sudah tidak mampu lagi menampung seluruh lulusan SD.

“Meskipun tahun ini ada 10 SMPN baru hasil re-grouping sudah mulai dibuka, namun secara keseluruhan lulusan SD tidak bisa ditampung,” ucap Mantan Kepala Dinas Perikanan dan Pertanian Kota Makassar ini.

Adapun jumlah lulusan SD yang harus melanjutkan pendidikan di sekolah swasta sebanyak 11.922 siswa, sehingga harus memilih sekolah swasta sebagai alternatif untuk melanjutkan pendidikan di tingkat SMP.

“Kita tidak ada pilihan lain, kuota kita terbatas, jadi hampir 50 persen lulusan SD kita harus memilih sekolah swasta,” pungkasnya.