UNBK Hari Kedua di SMAN 16 Makassar Terganggu Virus Komputer

Para peserta UNBK di SMAN 16 Makassar, Selasa (2/4/2019) - (foto by Ikrar)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Sebanyak 376 siswa di SMA Negeri 16 Makassar mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) hari kedua, Selasa (2/4/2019).  

Di hari kedua ini, gangguan jaringan internet dan serangan virus pada komputer menjadi kendala yang dialami oleh peserta ujian sehingga lambat dalam mengerjakan soal.

Kepada CELEBESMEDIA.ID, teknisi SMAN 16 Makassar,  Muhammad Yusuf menjelaskan bahwa kendala tersebut langsung ditindaki oleh pihak sekolah dengan menurunkan tim khusus untuk mengatasi gangguan jaringan dan kerusakan pada laptop akibat virus. Pihak sekolah lanjutnya, juga menyiapkan jaringan WIFI tambahan dan genset untuk mengantisipasi gangguan listrik.

Sementara itu, Wakil Kepala Sekolah Bidang SDM,  Jabal Rahman, menjelaskan bahwa Sebanyak 376 siswanya yang mengikuti UNBK tahun ini terdiri dari 251 siswa jurusan IPA dan 125 siswa jurusan IPS.

“Di hari kedua ini sebanyak dua siswa tidak mengikuti ujian lantaran satu orang mengalami patah tulang dan satu lagi tidak hadir tanpa pemberitahuan ke pihak sekolah,” terangnya.