Bupati Lutim Peringati Hari Anak Nasional, Ini Harapannya

Bupati Lutim peringati Hari Anak Nasional - (foto by Son)

CELEBESMEDIA.ID, Luwu Timur - Bupati Luwu Timur, Muhammad Thorig Husler disambut hangat oleh anak-anak saat menghadiri acara peringatan Hari Anak Nasional tingkat Kabupaten Luwu Timur di Lapangan Merdeka Malili, Luwu Timur, Senin (18/11/2019).

Dalam kesempatan tersebut, Husler menyempatkan diri bernyanyi bersama anak-anak yang hadir dalam acara tersebut. Peringatan Hari Anak Nasional ini digelar bertujuan untuk memberikan sosialisasi kepada para orang tua dan guru agar meningkatkan bimbingan dan pengawasan agar anak-anak tumbuh dan siap menjadi manusia berkualitas yang bisa memimpin pemerintahan di Luwu Timur.

“Anak-anak adalah aset bangsa, dimana agar tumbuh menjadi generasi yang cerdas dan berkarakter, anak-anak harus dididik sebaik mungkin baik semasa di Paud hingga duduk di bangku SMA,” harap Husler.

Dalam hal memberikan perlindungan anak agar jauh dari tindak kekerasan, Pemerintah Luwu Timur sendiri sudah menerbitkan peraturan daerah dan menginstruksikan Dinas Sosial Perlindungan Anak dan Pemberdayaan Perempuan aktif memberikan pencarahan kepada masayarakat untuk menghindari kekerasan pada anak.

Dalam acara ini juga sejumlah pelajar di Luwu Timur menyampaikan puisi tentang anak-anak yang membutuhkan kasih sayang dan penyampaian sejumlah tuntutan yang menjadi hasil kongres forum anak Indonesia.

Tags : luwu timur