Ramadan Untuk Menguatkan Silaturahmi dan Persaudaraan

CELEBESMEDIA.ID, Makassar – Selain mencari pahala, bulan suci Ramadan juga menjadi momen untuk mengeratkan kembali silaturahmi dan persaudaraan.

Terkadang ada keluarga yang berjauhan tempat tinggalnya sehingga jarang berkomunikasi. Belum lagi karena kesibukan, sehingga nyaris tidak memiliki waktu untuk bersilaturahmi. Bahkan, karena mobilitas sehari-hari, kadang memicu kesalahpahaman antara pertemanan.

Apalagi beberapa bulan terakhir ini, Indonesia tengah memasuki masa tegang karena Pemilu. Kadang terjadi perselisihan karena perbedaan pilihan.

Namun, semua itu harus dilupakan dan kembali menguatkan persaudaraan dengan silaturahmi di momen Ramadan ini.

Komunikasi adalah salah satu cara untuk menguatkan silaturahmi. Karena itu, di momen Ramadhan ini, IM3 Ooredoo menghadirkan produk terbaru yaitu paket New Freedom yang memungkinkan pelanggan tetap terhubung dengan teman maupun keluarga, dari sahur sampai waktu buka puasa tanpa perlu khawatir.

Paket New Freedom hadir dengan total kuota internet besar hingga 60GB dan semakin lengkap dengan gratis Nelpon ke semua operator.

“Ramadan identik dengan silaturahmi, terhubung kembali dengan teman dan keluarga yang mungkin sudah jarang berkomunikasi akibat kesibukan sehari-hari maupun jarak yang memisahkan. Dengan paket New Freedom dari IM3 Ooredoo, kami berharap pelanggan dapat memperkuat tali persaudaraan, menikmati momen kebersamaan Ramadan yang menyenangkan tanpa rasa khawatir akan kehabisan kuota atau pulsa telpon,” kata Head of Region Kalimantan & Sumapa Indosat Ooredoo, Prio Sasongko, kepada media di Makassar, Rabu (8/5/2019).

Paket New Freedom adalah paket terlengkap dan terbaik yang menggabungkan dua keuntungan, kuota internet besar dan gratis nelpon ke semua operator.

Paket New Freedom kini hadir lebih lengkap dalam berbagai pilihan sesuai kebutuhan pelanggan. Harga paket mulai dari yang termurah Rp 25.000 dengan total kuota 6GB (4GB kuota 24 jam dan 2GB kuota malam plus gratis nelpon 5 menit ke semua operator.