Berita Duka: Penyanyi Glenn Fredly Meninggal Dunia

Glenn Fredly (foto: Instagram Glenn)

CELEBESMEDIA.ID, Jakarta - Panggung hiburan tengah berduka. Salah satu musisi terbaik Tanah Air, Glenn Fredly, meninggal dunia, Rabu (8/4/2020) malam.

Kabar duka datang dari dunia musik Tanah Air. Salah satu penyanyi kebanggaan Indonesia, Glenn Fredly mengembuskan napas terakhirnya, Rabu (8/4/2020) petang.

Kabar duka ini disampaikan sahabat Glenn Fredly, Tompi.

"Telah berpulang saudara kami, Glenn Fredly, malam ini. Mhn dimaafkan semua salahnya. Dia yg selalu hadir menggerakkan kita semua," tulis Tompi.

Vokalis D-Masiv, Rian Ekky, juga menyampaikan duka citanya.

"Bung Glenn fredly orang baik.. musisi panutan.. innalilahi wainnailahi rajiun... telah berpulang salah satu musisi terbaik yang saya," kata Rian.

Disebutkan, penyanyi berdarah Ambon ini meninggal dunia di RS Setia Mitra pada pukul 18.00 WIB. Belum ada konfirmasi mengenai penyakit yang diderita ayah dari anak ini.

Glenn meninggal di usia 44 tahun. Ia meninggalkan istrinya, Mutia Ayu, dan seorang putri yang baru berusia hampir dua bulan yang diberi nama Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo.

Di akun Instagramnya, Glenn terakhir memposting statusnya 4 hari lalu. Postingan tentang ucapan selamat ulang tahun untuk istrinya, Mutia Ayu.