Pakar Ingatkan Pentingnya SPF saat Cuaca Panas, Ini 3 Faktanya

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Cuaca panas selain berdampak pada tubuh juga pada kesehatan kulit.
Untuk menjaga kesehatan kulit pakar global yang menangani penuaan kulit dan kanker Dr. Marko Lens menjelaskan pentingnya penggunaan Sun Protector Factor (SPF).
SPF biasa terkandung pada tabir surya. Penggunaan SPF penting untuk melindungi kulit dari kanker, penuaan dini, dan masalah seperti hiperpigmentasi.
Melansir Vouge yang diberitakan Antaranews, Kamis (21/9/2023) Dr. Marko Lens, membeberkan beberapa fakta tentang SPF.
1. Melindungi dari sinar UVA dan UVB
Penting untuk memilih SPF yang melindungi kulit dari UVB dan juga UVA.
“95 persen spektrum UV matahari adalah UVA, yang merupakan sinar yang selalu ada, bahkan pada hari berawan, namun, SPF hanya mengukur perlindungan dari UVB. UVB menyebabkan kerusakan langsung yang terlihat (kulit terbakar), namun, UVA bertanggung jawab atas kerusakan yang lebih parah, seperti imunosupresi, kanker kulit, dan penuaan kulit dini,” kata Marko.
2. SPF tinggi melindungi lebih lama
SPF tinggi akan melindungi kulit lebih lama. Dr Marko menjelaskan perbedaan antara SPF 30 dan SPF 50 memang hanya satu persen dalam hal tingkat perlindungan UVB (masing-masing melindungi 97 dan 98 persen), namun, yang terpenting adalah SPF yang lebih tinggi akan melindungi kulit lebih lama.
"Hal ini akan signifikan jika orang menggunakan tabir surya setiap dua jam sebagaimana mestinya, namun, masalah terbesar dalam menggunakan tabir surya adalah kepatuhan,” ucapnya.
3. Tabir surya tidak akan membuat kekurangan vitamin D
Marko memastikan penggunaan tabir surya yang mengandung SPF tidak akabln membuat seseorang kekurangan vitamin D alami dari sinar matahari
“Tabir surya membantu mengurangi risiko tersengat matahari, penelitian menyimpulkan bahwa penggunaan tabir surya tidak berdampak pada kekurangan vitamin D,” kata Marko menjelaskan.