7 Tradisi Unik Sambut Ramadan di Indonesia

Tradisi Perang Ketupat di Bangka Bitung - (foto by: Antara)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar – Bulan suci Ramadan 1443 Hijriyah tinggal menghitung hari. Umat muslim menantikan bulan yang penuh berkah tersebut dengan sukacita.

Sebelum Ramadan datang, sebagian orang pada beberapa daerah melakukan beragam tradisi yang unik.  Berikut ini beberapa tradisi unik menyambut Ramadan yang dirangkum dari Antaranews, Selasa (29/3/2022).

1. Perang Ketupat, Bangka Bitung

Tradisi perang ketupat ini dilakukan di Desa Tempilang, Kecamatan Tempilang, Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Bangka Belitung.  Perang ketupat diawali dengan pertunjukan tarian tradisional dan saat memasuki acara inti belasan orang yang dibagi menjadi dua kelompok akan berebut ketupat yang ditumpukkan di tengah lapangan. Di akhir acara penonton yang hadir juga bisa terlibat serunya saling lempar ketupat.

2.Tangkap Ikan, Jawa Barat

Tradisi Tangkap Ikan atau yang disebut “Ngagubyag Balong" biasa dilakukan wargai Desa Utama, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat menyambut datangnya bulan suci Ramadan.  

Ribuan warga terjun ke Situ Lengkong Panjalu di Blok Kubang, untuk berburu berbagai jenis ikan yang sebelumnya telah ditanam sebanyak 3 kuintal. Warga yang ikut dari tradisi ini bebas membawa berbagai peralatan seperti jala dan sejenisnya, yang akan digunakan untuk menangkap ikan.

3. Nyandran, Jawa Tengah dan Yogyakarta

Jelang bulan suci Ramadan warga di Jawa Tengah dan Yogyakarta biasanya melakukan Nyandran atau tradisi “Berziarah dan Berdoa”. Warga juga biasanya memasak dan membagikan makanan tradisional. Tradisi ini dimaksudkan untuk menghormati para leluhur dan sebagai ungkapkan syukur kepada Allah Subhanahu Wata’ala.

4. Bakar Batu, Papua

Warga Papua biasanya melakukan tradisi bakar batu saat mendekati bulan Ramadan. Disebut tradisi “Bakar Batu” sebab warga yang melakukannya benar-benar membakar batu kemudian meletakkan bahan makanan di atasnya untuk disantap bersama. Tradisi ini untuk memperkuat silaturahmi sekaligus saling memaafkan dengan seluruh kerabat.

5. Bakar Lemang Bambu, Aceh

Tradisi “Memasak Lemang” bambu ini biasanya dilakukan sebagian warga di Aceh. Hasil dari lemang bakar ini nantinya dibagikan kepada warga sekitar. Tradisi ini dimaksudkan untuk mempererat tali silaturrahmi menjelang bulan suci Ramadan.

6. Potang Balimau, Sumatera Barat

Potang Balimau merupakan tradisi menyiram tubuh dengan perasan air jeruk nipis bercampur bunga rampai. Tradisi unik ini dipercaya warga Sumatera Barat dapat menyucikan diri sebelum memasuki bulan Ramadan dan menjadi ajang silaturahmi warga sekitar.

7. Belangiran, Lampung

Belangiran merupakan tradisi mandi bersama-sama di sungai. Tradisi ini biasanya dilakukan sebagian warga Lampung. Hal ini dimaksudkan untuk menyucikan hati sehingga dapat menjalankan ibadah puasa dengan lancar.