4 Tips Agar Tubuh Tetap Bugar Selama Mudik

CELEBESMEDIA.ID, Makassar – Kepadatan lalu lintas saat arus mudik kadang memuat rasa kurang nyaman bagi pemudik. Kepulan asap, cuaca yang tidak ramah serta debu yang beterbangan . Bila tidak diantisipasi dengan baik, hal itu bisa menganggu kesehatan pemudik.

Karenanya stamina dan fisik perlu dipersiapkan dengan baik agar saaht mudik kondisi tubuh tetap bugar.

Berikut ini 4 tips agar tetap bugar selama mudik.

1. Istrihat yang cukup sebelum mudik

Penting untuk mempersiapkan diri sebelum melakukan perjalanan mudik. Istirahat yang cukup serta mengkonsumsi makanan yang sehat dan bergizi dapat menunjang fisik tetap fit saat mudik.

"Karena itu sebelum berangkat sebaiknya pemudik mempersiapkan diri dengan mengonsumsi makanan bergizi dan istirahat yang cukup," kata dr Muhamad Adib Khumaidi, Ketua Umum Ikatan Dokter Indonesia (IDI) mengutip Antaranews, Selasa (18/4).

2. Penuhi kebutuhan cairan tubuh

Tubuh manusia membutuhkan dibutuhkan sekitar 2,5 liter air putih per hari untuk pria. Sedangkan untuk wanita dewasa sekitar 2,3 liter air putih.

Selama dalam perjalanan pun, dr.Adib menjelaskan, para pemudik perlu mengonsumsi makanan dan cairan dalam jumlah cukup agar tubuh tetap fit.

"Bawa bekal makanan dan minuman sendiri supaya bisa mengonsumsinya saat membutuhkan," kata dr Adiba.

3. Konsumsi vitamin

Konsumsi vitamin dan cairan elektrolit juga diperlukan untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan menjaga keseimbangan cairan tubuh.

 "Jangan lupa bawa juga obat-obat untuk pertolongan pertama dan obat-obatan pribadi bagi yang menderita penyakit tertentu," ujarnya.

4. Jangan memaksakan diri jika membawa kendaraan pribadi

Jika And amudik dengan menggunakan kendaraan pribadi sebaiknya jangan memaksakan diri selama mudik. Jika lelah maka singgahlah untuk beristirahat.

"Kalau capek lebih baik berhenti, istirahat dulu sampai tubuh segar kembali baru melanjutkan perjalanan," katanya.

.