Mengundurkan Diri Sebagai Presiden bank Dunia, Jim Kim Berlabuh di Sini

Jim Yong Kim - (foto by NewZimbabwe.com)

CELEBESMEDIA.ID – Terhitung sejak Senin lalu (7/1/2019), Jim Yong Kim, sudah tak menjabat lagi sebagai Presiden Grup Bank Dunia (World Bank Group). Dokter kelahiran Korea Selatan itu mundur sebelum masa jabatannya selesai di tahun 2022. Jim Kim menjadi presiden Bank Dunia sejak 2012. 

Dirilis CELEBESMEDIA dari CNBCIndonesia, teka-teki ke mana Jim Kim akan berlabuh setelah mengundurkan diri pun terjawab. Pria berusia 59 tahun itu rupanya bergabung dengan fund manager bernama Global Infrastructure Partners (GIP) sebagai partner dan wakil chairman, sesuai pernyataan lembaga tersebut yang dikutip Reuters, Rabu (9/1/2019).

Menurut keterangan di situs web GIP, lembaga tersebut merupakan fund manager independen di bidang infrastruktur. Equity fund perusahaan, yaitu Global Infrastructure Partners III, telah berinvestasi di beberapa aset infrastruktur di bidang energi, transportasi, dan pengolahan sampah.

GIP mengelola dana senilai lebih dari US$51 miliar (Rp 719 triliun) bagi para investornya. Selain itu, perusahaan-perusahaan dalam portofolio GIP memiliki nilai gabungan pendapatan tahunan lebih dari US$46 miliar dan mempekerjakan 52.000 orang lebih. Kim yang telah menjadi presiden Bank Dunia sejak 2012 akan menduduki jabatan barunya itu mulai 1 Februari mendatang.

Kim adalah seorang dokter dan antropolog. Ia menjabat sebagai Presiden di Dartmouth University dan menjadi profesor di Harvard Medical School dan Harvard School of Public Health. Saat menjadi presiden di Darmouth University, pria berusia 59 tahun itu menjadi orang Asia-Amerika pertama yang menduduki jabatan presiden di kampur Ivy League AS, dikutip dari Forbes.