Jelang Tahun Baru, Harga Ayam di Makassar Melonjak

Pedagang ayam di Pasar Pa'baeng-baeng - (foto by Sigit)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Harga pada komiditi ayam di Pasar Pa’baeng-baeng, Makassar kembali mengalami kenaikan hanya dalam dua hari terakhir.

Harga ayam potong yang berada di pasaran kini  dijual dengan harga Rp 31 ribu perkilo jelang perayaan tahun baru 2020 mendatang.


Salah satu pedagang ayam, Udinmengatakan harga ayam perkilonya untuk harga normal biasanya dijual dengan harga Rp 22 sampai 25 ribu perkilo. “Namun pada periode di bulan ini harga ayam potong melonjak naik akibat permintaan tinggi seiring dengan agenda Natal dan tahun baru,” ucap Udin.

Harga untuk ayam ini sendiri diperkirakan masih akan terus naik menjelang tahun baru mengingat peringatan tahunan tersebut masih ada beberapa hari lagi.

Tags : makassar