Harga Emas Antam Turun, Jadi RpRp1,386 Juta

Ilustrasi emas Antam - (foto by freepik)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Harga emas Antam masih naik turun. Meski sempat melonjak pekan lalu, namun per hari ini, Jumat (26/7) kembali turun.

Pada hari sebelumnya Kamis (25/07) harga emas Antam dibanderol Rp1.400.000 per gram. Hari ini harga emas Antam minus Rp14.000 per gram,sehingga  berada diangka Rp1.386.000.

Sebelumnya harga emas Antam juga sempat turun Rp33.000 per gram menjadi Rp1.386.000 pada Jumat (19/7) dari yang sebelumnya Rp1.419.000 di hari Kamis (18/7).

Merespon fluktuatif harga emas, Dosen Universitas Bosowa yang juga pengamat ekonomi, Firman Menne menyebutkan ada beberapa faktor yang menyebabkan harga emas terus berubah – ubah.

" Kalau kita lihat ini emas, memang selalu berubah-ubah harganya, atau istilahnya fluktuatif lah, hal ini disebabkan oleh beberapa faktor tentu nya, " ujar Prof Firman Menne kepada tim Celebesmedia.id, Jumat (26/7).

" Jadi ada beberapa itu Penyebabnya yang juga butuh penjelasan panjang, ada itu yang namanya Teori Supply and Demand, kemudian Kurs Dollar juga sebenarnya sangat berpengaruh, kemudian Kebijakan moneter, semuanya dalam sekejap bisa mempengaruhi harga emas, " sambungnya.

Penyebab Harga Emas Fluktuatif

1. Kurs Dollar Terhadap Rupiah

Harga Emas nasional di Indonesia tentu saja sangat mengacu kepada harga perdagangan di internasional, maka tak heran kata Firman Menne jika harga emas ini erat hubungannya dengan menguatnya kurs dollar hingga hari ini, menguatnya nilai tukar dollar terhadap rupiah tentu saja sangat berdampak pada harga emas. Dampaknya harga emas pun ikut mengalami lonjakan harga. Begitupun sebaliknya jika kurs dollar terhadap rupiah melemah, maka harga emas pun akan menurun, karena pergerakan harga emas mengikuti arus perdagangan internasional atau Dollar AS.

2. Kebijakan Moneter

Hal ini juga kata Dosen Universitas Basowa tersebut, sangat berpengaruh terhadap pergerakan harga emas di Indonesia, mengapa demikian? Karena kebijakan moneter biasanya ada 2 yang paling sering yaitu menaikkan suku bunga atau menurunkan suku bunga. 2 hal inilah yang mempengaruhi harga emas yang terus fluktuatif. Harga emas yang naik dapat disebabkan oleh kebijakan moneter yang menurunkan suku bunga. Saat suku bunga diturunkan otomatis orang-orang cenderung akan menyerbu emas untuk berinvestasi dibandingkan dengan jenis investasi lainnya misal seperti dollar karena suku bunga yang diturunkan. Sebaliknya, jika kebijakan moneter menaikkan suku bunga, maka harga emas kemungkinan akan anjlok.

3. Teori Supply and Demand (Penawaran dan Permintaan)

Hal ini juga tentu berpengaruh menurut pengamat ekonomi tersebut, yah karena jika permintaan nya lebih besar dari pada penawarannya maka harga emas pun akan melonjak, namun jika sebaliknya maka harga emas akan kembali anjlok.

 Berikut Daftar Harga Emas hari ini Jumat (26/07/2024) :

- 0.5 gram :Rp. 743,000

- 1 gram    : Rp. 1,386,000

- 2 gram    : Rp. 2,722,000

- 3 gram    : Rp. 4,065,000

- 5 gram    : Rp. 6,745,000

- 10 gram  : Rp. 13,410,000

- 25 gram  : Rp. 33,360,000

- 50 gram  : Rp. 66,555,000

- 100 gram : Rp. 132,960,000

- 250 gram : Rp. 332,090,000

- 500 gram : Rp. 663,900,000

- 1000 gram : Rp. 1,326,600,000