Pantai Losari, Ikon Wisata Pantai di Makassar
CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Pantai Losari Makassar merupakan ikon yang selalu menjadi pusat tujuan wisata di kota ini. Bagi Anda yang belum pernah berkunjung ke Pantai Losari, tidak perlu khawatir jika ingin kesana.
Pantai Losari terletak di Kota Makassar, Kecamatan Ujung Pandang tepatnya di Jalan Metro Tanjung Bunga kota Makassar. Pantai ini bisa ditempuh dengan waktu selama 1 jam perjalanan dari bandara Hasanuddin Makassar menggunakan kendaraan pribadi.
Atau Anda bisa melewati jalan tol untuk mempersingkat waktu perjalanan hingga 20 menit. Dan bisa juga mencoba rute perjalanan dari Bandara Sukarno Hatta di Wajo Makassar untuk lebih singkatnya lagi.
Pantai Losari sudah menjadi tempat favorit warga Makassar untuk menghabiskan waktu di sore hari atau akhir pekan.
Foto: Dreamstime.com
Disini tidak ada jam operasional, Anda bisa datang kapan saja yang diinginkan tanpa khawatir ditutup. Namun biasanya, pengunjung akan datang ke tempat ini sekitar pukul 3 sore hingga pukul 9 malam.
Di Pantai Losari, pada saat sore Anda bisa menikmati pemandangan matahari tenggelam sekaligus bersantai dengan makan. Lalu mengobrol di tepi Pantai Losari pada malam harinya.
Di Pantai Losari ini juga pengunjung bisa sekaligus mengunjungi Pulau Samalona. Untuk menuju kawasan Pulau Samalona, Anda hanya harus berjalan melalui dermaga kayu Bangkoa lalu menyewa perahu kayu. Perahu kayu ini akan membawa Anda ke Pulau Samalona yang mungil, cantik dan sungguh mempesona.