Pengertian Dan Fungsi Abris Sous Roche

Abris Sous Roche (cerdika.com

CELEBESMEDIA.ID: Makassar - Abris Sous Roche adalah goa-goa yang dijadikan tempat tinggal dan berfungsi sebagai tempat berlindung manusia purba dari cuaca dan binatang pada zaman Mesolithikum.

Penyelidikan pertama terkait Abris Sous Roche yaitu oleh Dr. Van Stein Callenfels pada kurun 1928-1931 di Goa Lawa dekat Sampung Ponorogo, Jawa Timur.

Manusa purba pendukung Kebudayaan Abris Sous Roche yaitu manusia purba jenis Papua Melanosoide.

Abris Sous Roche sebenarnya hanyalah sebuah ceruk di dalam batu karang yang cukup untuk memberikan perlindungan dari panas, hujan, dan serangan binatang.


Fungsi Abris Sous Roche 

Dikutip dari buku Menelusuri Jejak-Jejak Masa Lalu Indonesia oleh Yusliani Noor dan Mansyur (2015:41), Abris Sous Roche merupakan lingkungan kedua setelah Kjokkenmoddinger pada zaman Mesolithikum.

Abris Sous Roche adalah gua-gua yang dipakai untuk tempat tinggal manusia purba pada masa itu. Abris Sous Roche sebenarnya hanyalah sebuah ceruk di dalam batu karang yang cukup untuk memberikan perlindungan dari panas, hujan, dan serangan binatang.