Pelayanan Publik di Instansi Ini Sempat Terganggu Akibat Tergenang Air

Kantor Dinas Pendidikan Makassar di Jl Hertasning digenangi air, Selasa siang (22/1/2019) - (foto by Mardi)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Hujan deras sejak Senin malam hingga Selasa siang (22/1/2019), membuat sejumlah kantor instansi pemerintah terendam. Beberapa kantor pemerintah yang terdampak cuaca ekstrim, salah satunya Kantor Dinas Pendidikan Kota Makassar di Jalan Hertasning.

Tingginya curah hujan membuat air merembes masuk ke ruang-ruang pelayanan. Akibatnya pelayanan publik pun sempat terganggu selama beberapa jam, lantaran para pegawai sibuk menyelamatkan aset-aset berharga yang ada di dalam kantor.

“Selain rembesan air dari atap, air juga berasal dari bawah lantai kantor. Air yang berasal dari bawah lantai ini muncul melalui sela-sela keramik, karena rendahnya permukaan lantai dari jalanan yang berada tepat di depan kantor Disdik,” jelas Kepala Dinas Pendidikan Makassar, Abdul Rahman Bando saat ditemui CELEBESMEDIA.ID.

Selain kantor Dinas Pendidikan Makassar, instansi pemerintah lainnya yang terdampak yakni Kantor Balai Pemasyarakatan Klas 1 Makassar. Ketinggian air mencapai 60 centimeter.

Meski tergenang, namun pelayanan publik tetap berlangsung di dua kantor milik pemerintah tersebut.