Legislator Soroti Lambatnya Kinerja OPD Sulsel

CELEBESMEDIA. ID, Makassar- Ketua Komisi B Bidang Ekonomi DPRD Provinsi Sulsel, Firmina Tallulembang mendorong sejumlah OPD di lingkup Pemerintah Provinsi Sulsel mempercepat progres pelaksanaan program di tahun 2023.
"Secara keseluruhan, baik itu Dinas Ketahanan pangan. Dinas Mebudayaan dan Kepariwisataan. Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan, Tanaman Pangan Holtikultura dan plPerkebunan, Kehutanan, dan Perencanaan dan kelautan belum nampak progresnya di awal tahun 2023," ungkapnya.
Firmina, meminta enam (6) OPD yang mengikuti rapat kerja bersama komisi B DPRD sulsel, Rabu (15/2/2023) agar mempercepat kerjanya agar program yang terkait kesejahteraan rakyat tidak menumpuk di akhir tahun.
"Kita undang langsung 6 OPD hari ini untuk mengingatkan, kegiatan bersentuhan langsung ke masyarakat sejak awal dijalankan, baik itu bantuan kelompok tani, bantuan perikanan, agar segera dilaksanakan jangan sampai menumpuk di akhir tahun," tegasnya.
Anggota dewan dari Partai Gerindra itu menambahkan terlebih program yabg harusnya mulai berjalan di awal triwulan pertama tahun 2023. Sehingga nantinya tidak kesulitan di triwulan kedua sampai triwulan keempat di akhir tahun 2023.
"Agar kejadian tahun lalu tidak terulang kembali terkait penumpukan kegiatan pelaksanaan di akhir tahun. Mestinya dari awal OPD tersebut mempercepat program kerjanya, " tutupnya.
Laporan: Ardi Jaho