Ini Cara Agar Tak Jadi Korban Penipuan Saat Pendaftaran CPNS 2019

Dokumentasi tes CPNS - (foto by detik)

CELEBESMEDIA.ID, Jakarta - Badan Kepegawaian Negara (BKN) menghimbau masyarakat agar berhati-hati terhadap berbagai modus penipuan yang dilakukan sejumlah oknum menjelang pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2019. Pasalnya ada pihak-pihak yang mencari keuntungan di tengah tingginya minat orang menjadi PNS.

Kepala Biro Humas BKN Mohammad Ridwan menjelaskan, tingginya animo masyarakat menyambut dibukanya pendaftaran seleksi CPNS kerap dimanfaatkan oknum untuk mengeruk keuntungan. "Jenis penipuan yang kerap ada selama ini beragam," kata dia dikutip CELEBESMEDIA.ID dari detik.com, Rabu (16/10/2019).

Modus penipuan tersebut mulai dari memberikan informasi palsu terkait pendaftaran CPNS yang ujung-ujungnya merugikan masyarakat. Biasanya informasi sesat itu mengatasnamakan institusi pemerintah guna mengelabui.

Agar masyarakat tak tertipu saat pendaftaran CPNS 2019, Ridwan berharap masyarakat pintar-pintar dalam menyaring informasi resmi. Informasi resmi seputar penerimaan seleksi CPNS hanya ada di kanal resmi milik pemerintah, yakni website berdomain go.id dan media sosial yang sudah terverifikasi.