Dinas Sosial Maros Siapkan Fasilitas Untuk Caleg Gagal yang Stress

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Maros, Kamaluddin Nur / foto: Bahar

CELEBESMEDIA.ID, Maros – Jelang Pemilu 2019, Dinas Sosial Kabupaten Maros menyiapkan fasilitas khusus untuk mengantisipasi adanya calon legislatif (caleg) stress usai pencoblosan, 17 April 2019 mendatang. Salah satu langkah yang akan dilakukan yakni melakukan penjemputan terhadap caleg gagal yang mengalami disabilitas mental atau stress.

Terkait langkah tersebut, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Maros, Kamaluddin Nur, menjelaskan antisipasi dilakukan karena sering terjadi adanya caleg yang mengalami gangguan kejiwaan saat gagal.

"Kalau melihat fenomena di pemberitaan dan medos, seringkali kita menyaksikan adanya caleg stress saat kalah atau gagal. Makanya, kita mempersiapkan hal tersebut,” sebutnya, Rabu (10/4/2019).

Lebih lanjut, Kamal-sapaan akrabnya, mengaku, mempersiapkan rumah singgah, trauma centre, dan tenaga pedsos yang setiap saat siap bekerja melakukan penjemputan.

"Kita akan lakukan pemeriksaan secara psikologis. Minimal kejiwaan caleg yang stress bisa pulih dari gangguan mental,” jelasnya

"Jika tidak bisa ditangani di Maros, tentu akan dirujuk ke Makassar. Di Makassar kan sudah disiapkan tempat khusus,” tambahnya.

Kamaluddin berharap fenomena caleg stress karena gagal tidak terjadi di Kabupaten Maros.

Sekedar diketahui, di Kabupaten Maros sebanyak 413 orang caleg berkompetisi memperebutkan 35 kursi di DPRD Maros. Jadi, sebanyak 378 diantaranya akan berstatus caleg gagal.