Mobil dan Pos Polisi di Makassar Dirusak Orang Tak Dikenal

Mobil operasional Polres Pelabuhan Makassar dirusak OTK, Jumat (14/4) - foto by Rusmawandi Rara

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Sejumlah fasilitas milik aparat kepolisian di Makassar dirusak orang tak dikenal (OTK), Jumat (14/4/2023) dini hari. 

Penyerangan terjadi di 3 tempat yang berbeda. Fasilitas yang rusak yang dua pos polisi yang terletak di Fly Over Makassar dan di pertigaan Jalan Pettarani  - Alauddin. Selain itu sebuah mobil operasional milik Polres Pelabuhan Makassar juga dirusak.

Pantauan CELEBESMEDIA.ID, pukul 2.40 wita, sejumlah anggota bersenjata lengkap disiagakan. Lampu Mapolres Pelabuhan juga dimatikan seluruhnya.

Mobil opersional Polres Pelabuhan yang dirusak juga masih berada di tempat kejadian perkara (TKP). Seluruh kacanya pecah, di sekitar juga ditemukan botol berisi cairan BBM  yang diduga digunakan membakar kendaraan.

Tak hanya itu, polisi juga melakukan penutupan jalan di dua arah di Jalan Ujung Landang. Sehingga, kendaraan saat ini tidak bisa melintas di depan Mapolres Pelabuhan makassar.

Di tempat lain, dua pos polisi di rusak dan dibakar. Kaca pos polisi yang terletak di Fly Over dan pertigaan Jalan Pettarani - Alauddin hancur. Di sekitar TKP terdapat beberapa batu yang diduga digunakan merusak kaca pos polisi.


(Pos polisi di Fly Over Makassar yang dirusak dan dibakar orang tak dikenal, Jumat (14/4)

Hingga berita ini dimuat, Jumat pukul 04.29 WITA, belum ada keterangan lebih lanjut dari pihak kepolisian terkait aksi pengrusakan sejumlah fasilitas milik aparat kepolisian tersebut.

Laporan: Rusmawandi Rara