Debit Air di Lekopancing Kritis, Makassar Terancam Krisis Air Bersih
CELEBESMEDIA.ID, Maros - Sudah sebulan terakhir debit air bendungan Lekopancing di Desa Pucak, Kecamatan Tompobulu, Kabupaten Maros mengalami kekeringan. Kondisi ini pun menyebabkan suplai air ke Makassar dan Kabupaten Maros menjadi terbatas.
Saat ini kondisi debit air di bendungan Lekopancing sudah di bawah ambang batas normal. Bahkan kondisi pintu air bendungan sudah tidak lagi difungsikan akibat tidak adanya aliran air. Dari 32 pintu air, hanya 1 pintu yang difungsikan oleh petugas bendungan.
Petugas bendungan Lekopancing, Makmur menjelaskan, saat
ini debit air di Lekopancing sudah sangat kritis. “Ketinggian air sudah 2 meter
di bawah ambang batas normal. Jika kemarau berlangsung hingga bulan Oktober,
maka debit air Lekopancing dipastikan habis,” ungkap Makmur.
Makmur menambahkan bahwa sudah sekitar sebulan lamanya
debit air bendungan lekopancing mongering, sementara dalam setengah bulan
terakhir ini debit air terus mengalami penyusutan dari 1.5 meter menjadi 2
meter di bawah batas ambang batas normal.