Jumat Berkah, dari Kopi Gratis hingga Nasi Kuning Rp2.000

CELEBESMEDIA. ID, Makassar- Jumat hari penuh berkah bagi umat muslim. Pahala bersedekah akan dilipat gandakan. Karenanya beberapa orang berlomba bersedekah di hari Jumat. 

Mulai dari minuman hingga makanan. Dari yang dijual murah hingga dibagikan secara gratis.

Di Masjid Al-Markas Al-Islami misalnya. Setiap Jumat, jemaah yang usai melaksanakan salat berjamaah bisa menikmati kopi dan teh gratis lengkap dengan makanan ringannya.

"Jadi pengurus Masjid di Al Markaz yang ada disini menyediakan minuman baik itu teh, kopi,  maupun snack berupa roti yang bisa di konsumsi jemaah usai melaksanakan shalat jumat, " ujar Najamuddin Madjid Selaku sekretaris umum Masjid Al Markas.

Najamuddin mengaku minuman gratis ini merupakan hasil sumbangsih dari para donatur masjid.

"Kegiatan tersebut telah dilakukan sejak beberapa bulan, agar para jemaah yang datang merasa senang, " bebernya. 

Di sekitar Masjid Al-Markaz, ada juga warung yang menjual nasi kuning murah khusus di hari Jumat. Harga per porsinya cuma Rp2.000.

Lauknya bermacam-macam dan bebas pilih dengan harga Rp2.000. 

Syafri salah satu pembeli Nasi kuning merasa senang karena  murah dan mengeyangkan. 

"Untuk harga nasi kuning tersebut dijual dengan harga Rp2000 saja sudah mendapatkan nasi kuning dengan aneka lauk didalamnya seperti ayam, mie, tempe, telur dan lainya, " bebernya. 

Ia mengaku apa yang dilakukan pemilik warung sangat membantu warga dan berharap agar warung tersebut dapat terus berjualan.

"Ya kalau bisa terus berjualan,  karena terbilang murah,  jemaah yang selesai shalat jumat bisa langsung kesini membeli nasi kuning murah" tutupnya. 

Laporan:  Ardi Jaho