Sejarah Kelam Sulawesi Selatan Tanpa Wakil Gubernur

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Ketua komisi A DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Selle KS Dalle menilai Sulsel tanpa wakil gubernur merupakan sejarah kelam.
Kamis (10/3/2022), Presiden Joko Widodo akan melantik Pelaksana tugas (Plt) Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman menjadi gubernur definitif selama 18 bulan ke depan. Ia dilantik tanpa wakil gubernur.
Selle KS Dalle mengatakan kondisi tersebut merupakan sejarah kelam bagi pemerintahan di Sulawesi Selatan.
“Sejarah kelam bagi pemerintahan di Sulawesi Selatan karena tidak lengkap, tidak utuh sampai di akhir periode,” kata Selle kepada CELEBESMEDIA.ID pada Rabu sore, (9/3/2022).
Menurut Selle, mau tidak mau DPRD Sulsel akan tetap menerima kondisi pemerintahan Sulawesi Selatan yang tidak memiliki wakil gubernur.
Ia menjelaskan bahwa sebagai bagian dari penyelenggara pemerintah daerah, DPRD Sulsel tetap memberikan dukungan yang maksimal kepada gubernur Sulawesi Selatan yang baru.
“Karena dalam mengelola pemerintahan menjadi tanggung jawab bersama antara eksekutif dengan DPRD. Kami ini satu, yang dalam sebutan di undang-undang bagian dari penyelenggara pemerintah daerah, sehingga kalau sudah begini kondisinya pak gubernur sendiri mengelola pemerintahan, ya itulah realitas pemerintahan yang mau tidak mau kita terima,” jelas Selle.
Andi Sudirman Sulaiman akan menjadi gubernur termuda di Indonesia dengan usianya yang masih 38 tahun. Selle berharap dengan usia muda tersebut, Sudirman dapat memaksimalkan kinerjanya, mengelola dan menata pemerintahan serta memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Sulawesi Selatan mengingat adanya beban moral politik yang harus ia pertanggungjawabkan.
“Kita doakan supaya dia bisa menyelesaikan pemerintahan dengan baik karena ada tanggung jawab generasi yang menjadi beban moral politik beliau. Simbol orang muda di dalam pemerintahan, kalau dia gagal maka orang akan bilang jangan kasih kesempatan anak muda, buktinya sudah dikasih kesempatan tapi gagal. Tapi kalau dia sukses, warga Sulsel akan bilang bahwa hebat ‘mentong’ kalau orang muda dikasih kesempatan,” tutup Selle.
Laporan: Fitri Khaerunnisa