Gaet Pembeli, Pusat Perbelanjaan Mulai 'Perang Diskon'
CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Sejumlah mall di Makassar mulai menawarkan ptongan harga atau diskon jelang lebaran.
Pantauan tim CELEBESMEDIA.ID di Nipah Mall Makassar, Selasa (2/4/2024), beberapa toko menawarkan disko 20% hingga 70% untuk berbagai jenis barang mulai pakaian hingga peralatan rumah tangga.
Salah satu pegawai toko sandal dan sepatu Riska (24), mengungkapkan tokonya sedang memberikan diskon besar-besaran hingga 70 persen untuk menarik pembeli jelang hari raya idul Fitri.
"Diskon yang kami diberikan itu diskon untuk produk sepatu dan sandal, diskonnya hingga 70 persen," kata Riska.
Selain sepatu, yang paling banyak dicari oleh pembeli juga adalah baju muslim. Berbagai macam jenis diskon pun ditawarkan sejumlah toko pakaian mulai dari cashback hingga diskon 25 Persen
"Untuk koleksi pakaian muslim dan muslimah kita sendiri ada diskon sampai 25 persen. Promo berlangsung di bulan Ramadan dan juga jelang idul Fitri pastinya, " ucap Luzy (22), salah seorang pegawai pada Toko Pakaian Muslim di Nipah Mall.
Lucy mengatakan diskon besar-besaran ini merupakan agenda tahunan setiap menghadapi hari raya Idul Fitri ataupun hari raya keagamaan lainnya. Katanya ini merupakan strategi untuk menarik minat pembeli.
"Rata-rata tadi pengunjung sudah mulai beli baju untuk lebaran, ada juga yang sengaja datang cepat kayak siang hari begitu untuk menunggu buka puasa," kata Luzy.
Peningkatan kunjungan ke mal juga diakui Center Manager Nipah Park, Office & Shopping Center, Andi Muhammad Imam Rafsanjani. Ia mengatakan jelang hari raya idul Fitri ini, dalam sehari pengunjung dapat tembus hingga 18 ribu pengunjung.
" Selama bulan Ramadan dan menjelang lebaran ada peningkatan di hari-hari biasa (Senin-Jumat) itu bisa sampai 9 ribu pengunjung, dan untuk weekend bisa sampai 17 sampai 18 ribu pengunjung dalam sehari, " jelas Center Manager Nipah Park, Office & Shopping Center, Andi Muhammad Imam Rafsanjani.
Laporan : Riski