Hari Terakhir Cuti Lebaran, Makassar Kembali Ramai
CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Hari terakhir cuti bersama hari raya Idul Fitri 1445 H, lalu lintas di sejumlah ruas Jalan protokol Makassar kembali ramai. Namun demikian, kepadatan lalu lintas belum terjadi di ruas jalan tersebut, Senin (15/4/2024).
Berdasarkan pantauan tim CELEBESMEDIA pada pukul 16.00 WITA, misalnya saja lalu lintas kendaraan di Kawasan Jalan Sultan Alauddin, belum sepadat jika dibandingkan dengan situasi sebelum libur Lebaran.
Meskipun kendaraan mulai ramai, namun ruas Jalan tersebut tidak mengalami kepadatan. Sejumlah anggota Polantas pun sudah terlihat mengatur lalu lintas di beberapa U-turn.
Hal yang sama juga terjadi di Jalan AP Pettarani dan Jalan Jenderal Sudirman, 2 hari yang lalu di jam yang sama sempat dalam keadaan lengang karena efek dari cuti lebaran, namun perhari ini, pantauan kami, tampak kendaraan mulai ramai meski tak seramai biasanya.
Ramainya lalu lintas kendaraan ini belum mengindikasikan kemacetan karena lalu lintas masih terpantau lancar.
Adapun sejumlah terminal seperti di terminal Mallengkeri dan Terminal daya juga mulai ramai penumpang arus balik dan akan terus meningkat.