SBY Masih Berkabung, Hari Kedua Lebaran Belum Terima Tamu di Cikeas
CELEBESMEDIA.ID, Jakarta - Di hari kedua lebaran Idul Fitri, Kamis (6/6/2019), suasana kediaman rumah mantan presiden ke-enam, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Puri Cikeas Nomor 02, terbilang cukup lengang.
Dirilis CELEBESMEDIA.ID dari CNNIndonesia.com, tenda yang didirikan sejak acara takziyah istri SBY, Ani Yudhoyono masih berdiri di rumah. Sepanjang jalan depan kediaman keluarga Yudhoyono, terlihat sejumlah kendaraan roda empat terparkir.
Sejumlah petugas keamanan juga berada di rumah SBY dan memantau setiap orang yang hadir. "Karena keluarga sedang masa berkabung, kami juga memastikan sosok yang hadir ke sini," kata petugas keamanan yang enggan disebut namanya tersebut, Kamis (6/6/2019).
Ia menuturkan, sejak kemarin belum ada tamu yang menyambangi kediaman SBY. Menurut dia, SBY dan keluarga masih dalam masa berkabung. Berbeda dengan lebaran tahun-tahun sebelumnya, biasanya, kediaman SBY dikunjungi tamu untuk bersilaturahmi. Namun, tahun ini, keluarga memutuskan untuk tidak menggelar open house. "Jadi memang sejauh ini tidak ada tamu yang datang, bahkan keluarga tidak mengadakan open house. Jadi memang, kalau pun ada agenda, mungkin hanya internal dengan keluarga saja," kata dia.
Keluarga juga tidak berencana mengadakan tahlilan bagi almarhumah di hari ini. Adapun, tahlilan sebelumnya terakhir dilakukan pada Senin (3/6/2019) lalu. "Untuk tahlilan juga tidak ada, sehingga hari ini benar-benar waktu pribadi," katanya.
Pada Rabu (5/6/2019) putra sulung SBY, Agus Harimurti Yudhoyono menyebut bahwa masa lebaran akan digunakan SBY dan keluarga untuk menata hati dan melaksanakan proses pemulihan emosional (healing process). Oleh karenanya, ia memohon maaf bagi kerabat yang berniat mengadakan silaturahmi ke keluarganya. "Insyallah, healing process ini dapat kami lalui dengan baik sehingga kami sekelurga bisa tegar dan menatap ke depan," ujar AHY.
Sementara itu, menantu SBY, Annisa Yudhoyono mengatakan SBY akan berada di Cikeas pada pekan ini. Pekan depan, SBY akan menghuni kediamannya yang lain di Jalan Mega Kuningan VII, Jakarta Selatan. "Kami dalam dua bulan ke depan akan komplet menenami Bapak (SBY), dan alhamdulilah anak-anak masih dalam masa libur jadi masih bisa menemani," kata dia.