Pengamanan Perayaan Imlek di Makassar Bersenjata Lengkap

Warga Makassar bersiap merayakan Imlek / foto: Ariani

CELEBESMEDIA.ID, Makassar – Sebanyak 500 personel polisi dikerahkan untuk melakukan pengamanan Imlek di Makassar. Pasukan ini masing-masing dari Polrestabes Makassar 264 personel, Polres Pelabuhan sebanyak 114 personel, dan 1 SSK Brimob bersenjata lengkap.

Wakapolrestabes Makassar, AKBP Asep Marsel Suherman, mengatakan, pasukan dari Brimob dilengkapi dengan Tim Jibom (penjinak bom). Ada juga disiagakan Satuan Wanteror Brimob.

Asep mengatakan pihaknya bakal melakukan pola pengamanan berlapis.

Asep mengatakan, pengamanan akan dipusatkan di tempat ibadah yaitu Klenteng dan Vihara untuk merayakan pergantian tahun menurut kalender Cina tersebut.

Ada 16 tempat ibadah yang akan dijaga ketat, masing-masing 4 di wilayah Polres Pelabuhan dan 12 di wilayah Polrestabes Makassar. Pengamanan ini dilakukan untuk perayaan Imlek bisa berjalan lancar dan damai.

“Kita siap mengantisipasi hal-hal yang bisa mengganggu keamanan, kenyamanan, dan kelancaran merayakan Imlek," kata Asep.

Personil ini mulai berjaga malam ini, Jumat (24/1/2020). Karena mulai malam ini, warga Tionghoa mulai mendatangi Klenteng ataupun Vihara untuk sembahyang.

Menurut kalender Cina, Imlek 2571 Kongzili akan jatuh pada 25 Januari 2020. Tahun baru Cina ini akan memasuki Shio Tikus Tanah.