Bersatu Berbagi Kebaikan, MES dan Bosowa Peduli Salurkan 750 Paket Makanan Siap Saji ke Warga Terdampak Covid-19
CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Sebanyak 750 paket bantuan makanan siap saji disalurkan kepada tenaga kesehatan, pasien Covid-19 yang sedang menjalani isolasi mandiri, relawan serta warga lainnya yang terdampak pandemi. Bantuan berupa ratusan paket makanan ini merupakan kolaborasi kerjasama Bosowa Peduli dan Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) Sulsel dalam kegiatan yang bertajuk Bersatu Berbagi Kebaikan.
Dalam penyaluran bantuan tersebut MES Sulsel dan Bosowa Peduli menggandeng Grab Indonesia Cabang Makassar untuk membantu penyaluran bantuan.
Penyerahan simbolis bantuan berlangsung di Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Senin (16/8/2021).
Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman yang juga merupakan Ketua Masyarakat Ekonomi Syariah Sulsel menegaskan jika ratusan paket ini nantinya akan disalurkan melalui pengemudi grab ke lima rumah sakit dan tempat-tempat isolasi mandiri. Kegiatan ini juga merupakan program berkelanjutan.
"Kegiatan ini berlangsung bertahap dan akan berlanjut, akan ada 10 ribu paket bantuan yang akan disebar di 24 Kabupaten Kota di Sulsel," jelas Andi Sudirman.
Sementara itu, Pembina Bosowa Peduli, Munafri Arifuddin menjelaskan jika bantuan tersebut tidak hanya diperuntukkan bagi pasien Covid-19 yang melakukan isolasi mandiri, tetapi juga untuk warga sehat yang terdampak selama pandemi ini.
"Jadi paket makanan siap saji ini juga kita berikan kepada warga yang sehat namun merasakan dampak selama masa pandemi ini agar yang sehat tanpa terjaga kesehatannya jangan sampai menjadi sakit. Sebelumnya juga Bosowa Peduli memiliki kegiatan bantuan berupa bantu UMKM di Makassar yang terdampak," jelas Munafri.
Selanjutnya di akhir kegiatan, Ketua Masyarakat Ekonomi Syariah, Andi Sudirman Sulaiman, Pembina Bosowa Peduli, Munafri Arifuddin dan Kepala Cabang Sulawesi Grab Indonesia resmi melepas 150 pengemudi grab yang siap menyalurkan paket bantuan tersebut.