Sesosok Mayat Ditemukan Tak Jauh dari Rujab Gubernur Sulsel

Penemuan mayar laki-laki di Jalan Jenderal Sudirman Makassar - (ist)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Mayat pria paruh baya ditemukan di Jalan Jenderal Sudirman Kelurahan Sawerigading Kecamatan Ujung Pandang, Makassar, (16/1/2023).

Saat ditemukan mayat yang diduga tukang becak itu tergeletak di depan Kantor Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Sulsel.

Lokasi penemuan mayat ini tak jauh dari Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur Sulsel. Jaraknya sekitar 50 meter.

Mayat ditemukan dalam posisi tengkurap dengan memakai kaos lengan panjang warna merah dan celana jeans pendek. Tak jauh dari TKP ada 1 becak yang terparkir, diduga milik korban.

"Korban atas nama Baco tukang becak yang sering mangkal sekitar Jalan Jend Sudirman," ucap Kasi Humas Polrestabes Makassar, Kompol Lando KS kepada CELEBESMEDIA.ID.

Lando KS mengatakan korban ditemukan pertama kali oleh seorang petugas kebersihan yang sedang menyapu di sekitar TKP.

Awalnya saksi hanya mengira koran tertidur, Namun ia mulai curiga setelah 1,5 jam korban tak bergerak dan dalam keadaan tengkurap.

"Saksi mata sedang menyapu ia melihat korban seorang laki-laki tergeletak dengan posisi tengkurap di pelataran trotoar sekitar Pukul 07.00 Wita dikira tidur," ujarnya.

"Sekitar Pukul 08.30 Wita, selesai menyapu  masih melihat korban tergeletak sehingga ia melaporkan ke pengawasnya," sambungnya.

Sementara, Mansyur tukang becak yang juga sering mangkal di Jl Jenderal Sudirman mengaku korban memang telah lama sakit dan mengalami bengkak di kakinya.

"Sudah lama sakit, kakinya bengkak  pernah ke rumah sakit tapi dia pulang sendiri," bebernya.

Polsek Ujung Pandang memasang garis polisi untuk mengamankan TKP. Tim Inafis Polrestabes Makassar dan Tim Dokpol Polda Sulsel juga melakukan olah TKP.

Tak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Usai diperiksa mayat korban dibawa ke RS Bhayangkara Makassar.

Laporan : Darsil Yahya